id
Select Country
Search Icon
close icon
ARCHIFYNOW > NEWS > Daikin Proshop Dukung Kegiatan Bintaro Design District 2019

Daikin Proshop Dukung Kegiatan Bintaro Design District 2019

BY
fb icon
wa icon
email icon

Salah satu selebrasi komunitas desain terbesar di Indonesia, Bintaro Design District, kembali diadakan pada akhir 2019. Diikuti oleh 98 arsitek dan desainer, serta bertempat di 70 lokasi, Bintaro Design District tahun ini menampilkan karya dan desain dengan tema Inclusivity. Tahun ini, Daikin Proshop khususnya mendukung pengadaan Bintaro Design District 2019. Keberadaan Daikin Proshop juga menjadi kesempatan bagi arsitek maupun desainer interior untuk dapat berbagi dan memperoleh pemahaman tentang pengkondisian udara dan penghawaan ruang dalam.

Berbeda dengan penyedia AC umumnya, Daikin Proshop hadir dengan konsep penyediaan AC sentral yang lebih utuh untuk hunian dan berbagai jenis bangunan. Arsitek maupun desainer interior yang berkolaborasi dengan Daikin Proshop dapat menikmati kemudahan dari proses penentuan kebutuhan AC hingga pelayanan usai pemasangan.

Di Daikin Proshop, tim yang membantu menangani kebutuhan AC akan berdiskusi dan menawarkan solusi yang optimal, efektif, dan efisien. Daikin Proshop akan membantu proses instalasi dengan tools berstandar untuk memastikan AC dapat berfungsi dengan baik. Setelah AC terpasang dan berfungsi, Daikin Proshop juga tetap siap membantu apabila ada kebutuhan terkait AC yang sudah dipasang.

Sebagai penyedia AC sentral premium, Daikin Proshop menawarkan produk AC yang bukan saja efisien, namun memiliki fitur pengatur kelembapan yang penting, khususnya untuk bangunan atau hunian di negara tropis. Fitur pengatur kelembapan pada produk yang ditawarkan Daikin Proshop memastikan ruang-ruang yang dilengkapi oleh AC memiliki tingkat kelembapan yang tepat. Dengan demikian, kemungkinan tumbuhnya jamur pada dinding atau perabot di ruang-ruang dalam rumah dapat dikurangi, yang tentunya membantu menjaga kesehatan penghuni yang beraktivitas di dalamnya.

Selain hadir pada Bintaro Design District 2019 lalu, Daikin Proshop juga telah memiliki puluhan showroom di Jakarta dan kota-kota besar lain di Indonesia seperti Bandung, Magelang, Semarang, Solo, Yogyakarta, Surabaya, Bali, dan Batam.

fb icon
wa icon
email icon
Archifynow
blog platform
ArchifyNow is an online design media that focuses on bringing quality updates of architecture and interior design in Indonesia and Asia Pacific. ArchifyNow curates worthwhile design stories that is expected to enrich the practice of design professionals while introducing applicable design tips and ideas to the public.
More from archifynow
close icon