5 Tips Memberikan Warna Cat Pagar pada Rumah Mewah
©Millimetre Design Sdn Bhd
Bagi pemilik rumah, mempercantik interior rumah menjadi hal yang penting. Namun, jangan lupa, merawat bagian eksterior seperti pagar rumah pun tak kalah penting. Pagar sebagai sisi paling depan dari rumah akan menjadi bagian pertama yang terlihat saat hendak memasuki rumah. Karenanya, penting untuk memelihara pagar rumah agar keindahan visual muka rumah tetap terjaga. Selain perlu rajin dibersihkan, pagar rumah sesekali dapat diberi warna cat baru supaya tampilannya selalu cantik.
Dalam memberikan warna cat pagar rumah mewah, ada beberapa pertimbangan yang perlu diperhatikan, mulai dari material pagar, alat atau metode mengecat, hingga pemilihan warna cat pagar yang cocok. Dengan mempertimbangkan faktor-faktor tersebut, pagar rumah dapat selalu tampil fresh dan estetis. Untuk mempermudah Anda, ikuti 5 tips memberikan warna cat pagar rumah mewah ini!
Berdasarkan material pagar
Saat pertama memilih material pagar rumah mewah, faktor keamanan tentu menjadi pertimbangan utama. Ada beberapa material pagar yang bisa didesain dengan tampilan apik, sekaligus tetap menjalankan fungsinya dalam mengamankan rumah. Pilihan material bisa dari batu alam, beton, aluminium, besi, bahkan kayu. Tiap material membutuhkan perlakuan berbeda dalam mengaplikasikan jenis dan warna cat pagar rumah mewah.
Pagar dari kayu sangat rentan terhadap perubahan kondisi cuaca seperti paparan sinar matahari dan air hujan. Akibatnya, pagar kayu akan tampak tua dan pudar jika menggunakan warna cat pagar rumah mewah yang tidak sesuai. Sebaiknya, gunakan warna cat pagar dengan lapisan acrylic latex berkualitas tinggi untuk pagar kayu. Warna cat pagar rumah mewah ini dapat menjaga kelembapan bahan kayu dan menyesuaikan dengan kondisi cuaca yang berubah-ubah.
Dalam memilih warna cat pagar rumah mewah berbahan beton, Anda bisa menggunakan cat berbahan akrilik. Namun, pastikan kondisi permukaan pagar beton sudah cukup baik sebelum cat akrilik diaplikasikan. Warna cat pagar rumah dari aluminium bisa menggunakan cat epoxy yang berbahan dasar minyak dan cat duco.
Artikel lainnya: 7 Inspirasi Desain Pagar Batu Alam untuk Rumah Cantik Anda
©Fine Team Studio
Memilih warna cat
Setelah memilih jenis cat pagar rumah berdasarkan materialnya, langkah selanjutnya adalah memilih warnanya. Warna cat pagar rumah mewah bisa dipilih sesuai selera penghuni rumah ataupun serasi dengan warna eksterior rumah. Keharmonisan warna antara dinding ekterior dengan warna cat pagar rumah mewah dapat membuat tampilan luar rumah lebih ciamik.
©Shutterstock
Alat pengecatan
Selain bahan dan warna cat pagar rumah yang dipilih, alat mengecat juga diperlukan dalam memberikan warna cat pagar rumah. Alat mengecat dapat berupa kuas ataupun spray. Memilih salah satu ataupun menggunakan keduanya dapat dilakukan, masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya dalam pekerjaan mengecat pagar rumah.
Kuas menjadi alat mengecat yang paling umum digunakan. Namun, memberi warna cat pagar rumah dengan kuas bisa memakan banyak waktu dan kesabaran. Pilihlah kuas dengan lebar 4” yang dapat menutupi permukaan pagar lebih cepat. Lalu, gunakan kuas berukuran 1-2” yang berukuran lebih kecil untuk membantu mengisi celah-celah yang tidak tercapai dengan kuas besar.
Jika menginginkan proses pengerjaan yang lebih cepat, pilihlah mengecat dengan spray gun. Alat ini bisa meringankan pekerjaan, tetapi pengguna harus mencari cat yang memang diformulasikan khusus untuk alat spray tersebut. Selain itu, jangan gunakan spray gun saat hari berangin kencang. Pasalnya, kondisi tersebut dapat membuat cat terciprat kemana-mana. Jika menggunakan spray, Anda masih memerlukan kuas untuk menyelesaikan sudut dan mencapai bagian yang sulit dilakukan oleh spray.
©Shutterstock
Waktu mengecat pagar rumah terbaik
Memberi warna cat pagar rumah mewah memang sebaiknya rutin dilakukan, misalnya sekali dalam satu hingga dua tahun, agar tampilan selalu tampak baru. Namun, perhatikan waktu terbaik untuk mengecat. Sebaiknya, mengecat pagar rumah dilakukan saat cuaca sedang hangat. Kondisi hangat akan memudahkan cat mengering. Dalam cuaca dingin, cat akan sulit kering. Apalagi jika hujan turun,rusak sudah warna cat pagar rumah mewah Anda.
Namun, jangan pula lakukan saat cuaca terlalu terik. Pasalnya, jika terlalu terik, warna cat akan mengering terlalu cepat sehingga tidak dapat meresap ke dalam material pagar dengan baik, khususnya pada material kayu. Hal ini akan menyebabkan perlindungan cat yang tidak maksimal. Untuk itu, perhatikan kondisi cuaca terlebih dahulu sebelum mulai mengecat pagar rumah.
©AGo Architects
Tetap aman saat mengecat pagar
Tips terakhir adalah cara untuk menjaga diri tetap aman saat memberi warna cat pagar rumah. Pertama, gunakan kacamata untuk menghindari mata terkena percikan cat. Kedua, gunakan sarung tangan yang sesuai. Pilih sarung tangan yang kuat saat melakukan pengamplasan, satung tangan kedap air saat mengecat dengan cat berbahan dasar air, dan sarung tangan tahan pelarut saat menggunakan produk berbahan dasar pelarut.
Terakhir, gunakan masker muka untuk mencegah menghirup partikel dari cat yang tidak diinginkan. Jika cat mengenai kulit, segera cuci dengan air hangat dan sabun. Jika terkena mata, segera cuci dengan air bersih dan hangat.
©Wiyoga Nurdiansyah Architects
Artikel lainnya: 8 Inspirasi Pagar Minimalis Si Pencuri Perhatian
Itulah 5 tips memberikan warna cat pagar rumah mewah yang dapat Anda ikuti. Tentu saja, Anda dapat berkonsultasi untuk mendapatkan desain dan pilihan warna cat pagar yang terbaik untuk rumah Anda. Temukan juga berbagai artikel inspirasi produk dan desain hunian lainnya hanya di Archify!