6 Desain Kantor Modern yang Segar dan Asri
©Shutterstock
Menghabiskan sebagian besar waktu dalam sehari untuk bekerja di kantor dapat terasa begitu membosankan dan melelahkan. Namun, rasa bosan dan lelah tersebut dapat dihindari dengan desain ruang kantor yang menarik. Dengan menerapkan desain kantor minimalis yang hijau dan natural, suasana yang segar serta asri pun dapat tercipta bagi para staf.
Mengaplikasikan desain kantor minimalis yang segar dan asri dapat dilakukan dengan mudah, kok. Sebagai referensi, berikut ini kami hadirkan 6 desain kantor modern yang segar dan asri.
Desain kantor minimalis yang bersebelahan dengan ruang hijau
Jika di area kantor terdapat taman, jangan membatasi antara ruang kantor dan taman dengan dinding yang solid. Gunakan jendela kaca berukuran besar untuk membawa suasana hijau tersebut ke dalam ruang kerja.
Akan lebih baik lagi jika jendela tersebut dapat dibuka tutup agar udara segar dapat masuk ke dalam ruangan. Desain kantor minimalis ini akan memberi kesejukan bagi orang-orang di dalamnya.
©Studio Sae
Desain kantor modern dengan tanaman dan pepohonan di taman
Masih berlanjut dari poin sebelumnya, tanamlah tumbuhan-tumbuhan untuk mempercantik taman serta pohon untuk membuat kantor menjadi lebih rindang dan tidak panas. Adanya tanaman dan pepohonan ini akan menjadi pemandangan dan memberikan tambahan aktivitas bagi para staf untuk beristirahat atau sekadar menyiraminya di kala penat.
©Bitte Design Studio
Desain kantor minimalis dengan tanaman hias dalam ruang
Jika di sekitar kantor tidak ada taman atau ruang hijau, Anda dapat menghadirkan tanaman hias ke dalam ruang kantor. Ada banyak tanaman hias untuk desain kantor minimalis, seperti tanaman lidah mertua, sirih gading, peace lily, dan masih banyak lagi. Jenis-jenis tanaman ini tidak membutuhkan banyak cahaya matahari sehingga bisa hidup meskipun ditanam dalam ruang. Jika tidak ingin sibuk merawat tanaman asli, Anda juga dapat membuat desain kantor minimalis dengan tanaman artifisial.
©Hyde Works
Artikel lainnya: 6 Desain Interior Kantor Keren yang Bikin Semangat Bekerja
Desain kantor modern dengan kolam
Beralih dari tanaman hijau, elemen lain yang dapat memberikan suasana natural dan asri ke dalam desain kantor modern adalah elemen air berupa kolam. Suara gemercik dan aliran air pada kolam memberikan harmoni dan ketenangan ke dalam ruang kerja dan para penghuni kantor. Anda juga dapat menambahkan ikan hias ke dalam kolam tersebut agar suasananya tampak makin hidup.
©Wahana Architects
Desain kantor dengan gaya tradisional modern
Gaya tradisional memang identik dengan penggunaan material alami sehingga memberikan nuansa segar ke dalam bangunan. Nah, Anda juga dapat menggunakan gaya tradisional untuk desain kantor Anda.
Penggunaan material batu bata, kayu, dan acian beton membuat kantor terasa dekat dengan alam. Anda juga dapat menambahkan elemen dekorasi, seperti jendela krepyak yang diberi variasi warna untuk memberikan unsur tradisional yang modern.
©Andyrahman Architects
Desain kantor modern dengan inner court
Jika masih memiliki ruang yang cukup lega di kantor, Anda bisa menambahkan inner court untuk mempercantik ruangan. Inner court juga biasa dikenal sebagai taman kecil dalam rumah yang berfungsi memberikan suasana asri dan natural langsung ke dalam ruang.
Tak hanya itu, dengan adanya inner court, cahaya alami dari matahari juga dapat masuk ke dalam ruang kerja. Anda dapat menambahkan pohon dan tanaman-tanaman sebagai elemen penghias. Tambahkan batuan kerikil atau batu kali untuk pelengkap media tanah.
©Andyrahman Architects
Artikel lainnya: Makin Produktif, Ini 7 Desain Furniture Kantor yang Buat Semangat Kerja
Itulah 6 desain kantor modern yang segar dan asri sebagai referensi untuk kantor Anda. Temukan artikel menarik dan terbaru lainnya seputar desain bangunan hanya di Archify. Jangan ragu untuk menghubungi arsitek dan desainer interior yang ada di sini untuk mewujudkan desain kantor modern impian Anda!