id
Select Country
Search Icon
close icon
ARCHIFYNOW > TIPS & IDEAS > 6 Inspirasi Model Tangga Kayu Agar Rumah Tampil Keren

6 Inspirasi Model Tangga Kayu Agar Rumah Tampil Keren

BY
fb icon
wa icon
email icon
© Shutterstock

Salah satu solusi hunian di lahan terbatas adalah dengan menambah lantai rumahnya. Tidak heran, tangga menjadi elemen penting yang wajib hadir di rumah bertingkat. Berbagai material bisa dijadikan tangga seperti besi, beton, atau kayu, baik itu bagian anak tangganya, maupun struktur tangga itu sendiri. Setiap material yang dipakai tentu memiliki kelebihan dan kekurangannya. Dalam kesempatan ini, kita akan membahas lebih lanjut tangga kayu karena kesan hangat sekaligus keren yang bisa tercipta.

Tangga kayu juga sangat diminati karena dengan memilih jenis kayu yang tepat, biaya tangga bisa jadi lebih murah, dan pengerjaannya juga jauh lebih cepat. Tangga kayu juga dapat memberikan kesan alami pada hunian sekaligus menjadi material yang cocok untuk desain minimalis. Sebagai inspirasi, berikut 6 model tangga kayu agar hunian semakin menarik.

Model tangga kayu spiral

6 Inspirasi Model Tangga Kayu Agar Rumah Tampil Keren

©Delution Design

Model tangga sangat beragam, tak hanya lurus dan memanjang saja. Ada pula yang model tangga spiral. Tangga spiral atau melingkar adalah tangga yang menggunakan cara memutar untuk naik dari lantai bawah ke lantai atas. Tangga spiral bisa saja dilengkapi dengan anak tangga kayu agar setiap pijakan terasa nyaman di kaki. Dengan menggunakan anak tangga kayu, estetika rumah juga semakin terasa karena karakter anak tangga kayu yang menarik. Selain itu, model ini juga cocok sekali untuk rumah di lahan mungil karena tidak memakan banyak tempat.

Artikel lainnya: 8 Ide Desain Tangga Kekinian yang Cocok Untuk Hunian Anda

Tangga kayu melayang

6 Inspirasi Model Tangga Kayu Agar Rumah Tampil Keren

©e b e n

Saat ini, model tangga kayu dengan konsep melayang lumayan sering bermunculan pada berbagai desain hunian. Tangga model ini terlihat begitu ringan sehingga membuat pandangan dan ruangan dalam rumah lebih lega. Apalagi dengan bagian bawah tangga yang kosong dan terlihat terang. Anda bisa manfaatkan area tersebut sebagai ruang tambahan dalam rumah. Model tangga kayu ini bisa dirancang tanpa railing atau dengan railing vertikal. Keputusan menambahkan atau meniadakan railing harus dipertimbangkan berdasarkan kondisi penghuni rumah. Jika memiliki anak kecil, sebaiknya tangga kayu melayang diberi railing agar aman.

Tangga kayu sekaligus penyimpanan

6 Inspirasi Model Tangga Kayu Agar Rumah Tampil Keren

©Shutterstock

Banyak inovasi yang dapat dilakukan sehingga tangga kayu tak hanya berfungsi sebagai penghubung antar lantai. Saat ini berbagai model tangga kayu didesain secara multifungsi, sekaligus sebagai tempat penyimpanan misalnya. Anda bisa posisikan tempat penyimpanan pada tangga kayu dengan dua cara, apakah di bagian anak tangga atau di bawah tangga. Anda bisa sesuaikan dengan kebutuhan. Model tangga kayu demikian merupakan solusi agar rumah selalu tertata rapi.

Artikel lainnya: https://www.archify.com/id/archifynow/hemat-tempat-ini-6-desain-tangga-simpel-untuk-rumah-mungil

Perpaduan material kayu dan kaca pada tangga

6 Inspirasi Model Tangga Kayu Agar Rumah Tampil Keren

©Shutterstock

Material kayu bisa dianggap sebagai salah satu material yang paling fleksibel dari segi kecocokan material ini untuk masuk ke berbagai desain. Maka itu, tangga kayu bisa saja disanding dengan berbagai material lainnya. Salah satunya adalah kaca. Dengan mengombinasikan material kayu dan kaca, kesan hangat sekaligus modern tercipta. Kaca dapat dimanfaatkan sebagai railing tangga kayu sehingga material utama tangga tetap terlihat jelas.

Tangga kayu berkelok

6 Inspirasi Model Tangga Kayu Agar Rumah Tampil Keren

©Shuttersrtock

Agar hunian tampil beda, banyak model tangga kayu yang bisa diterapkan. Anda bisa mencoba model tangga kayu berkelok. Sepintas mirip dengan model tangga letter-L, tetapi model yang ini berbelok dengan lebih halus. Model tangga kayu berbelok ini memberikan area kosong yang lumayan lega di bawah tangga sehingga bisa dimanfaatkan sebagai ruang tambahan untuk berbagai kebutuhan. Untuk kesan minimalis, Anda bisa gunakan potongan balok kayu sebagai pijakannya.

Model unik di bagian badan railing

6 Inspirasi Model Tangga Kayu Agar Rumah Tampil Keren

©Shutterstock

Banyak elemen yang bisa ditambahkan pada tangga kayu untuk menjadikannya lebih menarik. Anda bisa coba mempertimbangkan railing tangga kayu dengan bentuk yang unik untuk mempertegas keberadaan tangga sebagai elemen yang estetis pada rumah. Misalnya pada inspirasi di atas yang menggunakan material besi yang dibentuk seperti kelopak bunga. Tangga kayu pun tampil lebih manis dan tentunya memperindah ruangan tempat tangga itu berada.

Artikel lainnya: Menggunakan Kayu Sebagai Fasad Rumah? Pilih Dari 6 Jenis Kayu Ini

fb icon
wa icon
email icon
Archifynow
blog platform
ArchifyNow is an online design media that focuses on bringing quality updates of architecture and interior design in Indonesia and Asia Pacific. ArchifyNow curates worthwhile design stories that is expected to enrich the practice of design professionals while introducing applicable design tips and ideas to the public.
More from archifynow
close icon