6 Inspirasi Rak Buku Dinding Minimalis yang Estetis
©Shutterstock
Buat pecinta ataupun kolektor buku, tidak ada yang lebih menyenangkan daripada koleksi buku yang terpajang rapi. Memiliki koleksi buku di rumah yang ditampilkan seperti deretan buku di perpustakaan tentu menjadi kesenangan tersendiri. Karenanya, tempat penyimpanan buku pun diperlukan, seperti salah satunya berupa rak buku dinding.
Secara fungsional, rak buku dinding dibutuhkan untuk mengatur koleksi buku yang dimiliki di rumah agar tidak menimbulkan clutter. Dari segi estetika, rak buku dinding yang tampil cantik dan estetis akan menjadi focal point ruang di mana rak buku ditempatkan sehingga melihatnya saja akan membangkitkan mood dan menambah keinginan membaca.
Mulai dari rak buku dinding simple, gaya desain rak buku dinding minimalis, hingga ruang baca yang lengkap dengan deretan rak buku dinding, ragam desain rak buku dinding dapat Anda pilih untuk diterapkan di rumah Anda. Yuk, kita intip inspirasi-inspirasinya!
Ambalan, Rak Buku Dinding Simple
©Shutterstock
Ambalan merupakan salah satu model rak buku dinding simple dan paling praktis yang bisa diterapkan dalam rumah Anda. Hanya dengan papan kayu berpenyangga yang diinstal pada dinding, Anda sudah mendapatkan area untuk menyimpan dan menampilkan buku dalam ruang yang diinginkan. Ukurannya pun dapat disesuaikan dengan besarnya ruang pada dinding yang tersedia serta berapa banyak buku yang dimiliki.
Ingatlah untuk memperhatikan ketebalan papan kayu dan kekuatan penyangganya agar rak buku dinding simple dari ambalan tetap kokoh menyangga berat buku-buku yang diletakkan di atasnya. Bila diperlukan, tambahkan pula bookend untuk menahan buku agar tidak jatuh.
Artikel lainnya: Gemar Membaca? Simak Tips Menyimpan Buku di Rumah
Modul Bentuk
©Shutterstock
Wujud rak buku dinding simple lainnya dapat berupa susunan modul bentuk. Material kayu diolah menjadi bentuk-bentuk dasar seperti persegi, lingkaran dan segitiga dengan berbagai modifikasi dan ukuran. Sistem pemasangannya bisa dengan penyangga seperti ambalan maupun dipaku bor ke dinding.
Rak buku dinding simple dengan rancangan modul bentuk ini juga dapat dimanfaatkan untuk memisahkan buku berdasarkan kategori serta menyusun tampilannya menurut ukuran dan warna buku-buku agar tampil aesthetic.
Rak Buku Dinding Minimalis
©Arkitekt Studio
Pilihan mudah yang tetap berkualitas jatuh pada rak buku dinding minimalis. Beragam jenis rak buku dinding minimalis banyak tersedia di pasaran dengan sistem knock down. Sistem ini memungkinkan pembelinya merakit rak buku dinding sendiri sehingga praktis dan mudah dipindahkan. Dengan desain ukuran yang bervariasi, rak buku dinding minimalis dapat dipilih menyesuaikan kebutuhan dan selera Anda.
Pastikan ukuran yang dipilih sudah sesuai dengan ruang yang tersedia di mana rak buku dinding akan ditempatkan. Padankan pula model rak buku dinding minimalis dengan gaya keseluruhan ruang. Dengan demikian, kehadiran rak buku dinding minimalis makin menambah keindahan tampilan ruang.
Artikel lainnya: 7 Inspirasi Rak Untuk Para Pecinta Buku
Built-In Bookshelf
©Atelier Cosmas Gozali
Berkebalikan dengan model-model sebelumnya yang berupa rak buku dinding simple, model rak buku built-in dirancang secara custom untuk menjadikan rak buku sebagai dinding itu sendiri, baik dalam ketinggian tertentu maupun memenuhi ketinggian plafon ruangan. Model ini sangat cocok bagi pemilik rumah yang mempunyai koleksi buku dalam jumlah besar.
Dalam penerapannya, rak buku dinding built-in dapat ditempatkan di kamar tidur ataupun di ruang keluarga. Untuk kamar tidur, rak buku dinding bisa menjadi headboard tempat tidur yang menarik. Jika ditempatkan di ruang keluarga, rak buku dinding bisa didesain agar memiliki area tak bersekat yang cukup besar di bagian tengah atau sisi-sisinya. Area ini dapat dimanfaatkan untuk menyediakan ruang duduk khusus yang nyaman. Area tak bersekat pada rak buku dinding ini juga bisa menjadi backdrop TV di ruang keluarga.
Window Seating
©Shutterstock
Memiliki spot khusus untuk menikmati waktu membaca buku tentu menjadi surga tersendiri bagi pecinta buku. Salah satu sudut menarik dan unik dalam rumah adalah area samping jendela. Dengan sistem custom built-in, rak buku dinding dirancang agar terpadu dengan window seating. Terciptalah area duduk yang dikelilingi langsung oleh koleksi buku. Penempatan rak buku dinding dengan window seating yang unik ini akan membuat rumah Anda terasa lebih hidup.
Artikel lainnya: Wujudkan Desain Ruang Baca yang Nyaman dengan Tips Berikut!
Pintu Ruang Tersembunyi
©Shutterstock
Seperti yang banyak ditampilkan pada film, memiliki ruang baca pribadi yang tersembunyi di dalam rumah pun menjadi mimpi setiap orang yang gemar membaca. Mimpi tersebut tentu dapat diwujudkan menjadi nyata. Pintu dibuat dari rak buku yang bisa diputar ataupun digeser untuk menuju ruang baca tersembunyi yang nyaman. Tentu saja, model rak buku dinding seperti ini perlu dirancang oleh arsitek profesional agar fungsi, pengaturan dan kenyamanan ruangnya dapat tercapai sesuai keinginan pemilik rumah.
Artikel lainnya: Buat Pecinta Buku, Ini 6 Inspirasi Desain Ruang Baca di Rumah
Itulah beberapa inspirasi model rak buku dinding yang estetis untuk menyimpan koleksi buku di rumah Anda. Temukan inspirasi-inspirasi desain lainnya untuk hunian Anda hanya di Archify!