id
Select Country
Search Icon
close icon
ARCHIFYNOW > TIPS & IDEAS > 7 Inspirasi Dapur Minimalis yang Bisa Anda Tiru

7 Inspirasi Dapur Minimalis yang Bisa Anda Tiru

BY
fb icon
wa icon
email icon

Di zaman yang menuntut  serba cepat ini, konsep hunian minimalis menjadi primadona. Simpel dan semua barang tertata pada tempatnya menjadi ciri khas dari konsep minimalis. Konsep ini sangat cocok bagi mereka yang menginginkan rumahnya tampak selalu rapi dan bersih, tak terkecuali ruang dapur.

Bisa dikatakan bahwa dapur merupakan jantung dari sebuah hunian. Ruang ini sudah sibuk mulai dari pagi saat para ibu membuatkan sarapan untuk keluarga hingga malam hari saat hendak makan  malam bersama. Melihat sibuknya ruang ini menuntut sebuah konsep desain dapur  minimalis.

Saat konsep dapur minimalis diterapkan, tentu membuat pekerjaan para ibu menjadi lebih mudah. Ia akan lebih mudah ketika memasak dan meyajikan makanan, dan tentu saja tidak diribetkan dengan kondisi alat-alat masak yang berceceran. Semua sudah terkonsep dan tertata rapi pada tempatnya. Berikut ini inspirasi dapur minimalis yang kami sajikan untuk Anda.

Manfaatkan Ruang Sisa

7 Inspirasi Dapur Minimalis yang Bisa Anda Tiru

Foto: Lakukan trik-trik cerdas seperti memanfaatkan ruang sisi di sekitar dapur Anda untuk menjaga dapur minimalis tetap terjaga rapi

Seperti rumah ini, dapur minimalis dikonsepkan bersebelahan dengan tangga. Area bawah tangga dimanfaatkan sebagai ruang penyimpanan peralatan memasak. Ada yang berkonsep penyimpanan terbuka, ada pula yang dibuat tertutup untuk menjaga alat memasak tetap bersih.

Bentuk Letter L

7 Inspirasi Dapur Minimalis yang Bisa Anda Tiru

Foto: Tidak "memakan" banyak ruang, konsep Letter L sangat pas diterapkan untuk dapur minimalis

Untuk rumah mungil, tentu tidak memiliki space cukup untuk membuat dapur yang luas. Pilihannya adalah dengan konsep dapur minimalis. Dapur dengan bentuk Letter L seperti contoh inspirasi ini bisa Anda coba. Tidak menuntut ukuran yang luas, konsep Letter L sudah dapat memenuhi kebutuhan memasak Anda.

Gunakan Warna Putih

7 Inspirasi Dapur Minimalis yang Bisa Anda Tiru

Foto: Warna putih yang dipadukan dengan cokelat membuat daput minimalis ini jadi terlihat lebih luas dan elegan

Warna yang tidak salah untuk memanipulasi ruang, salah satunya warna putih. Gunakan warna putih di dapur minimalis Anda. Dengan begitu, ukuran mungil dari dapur Anda menjadi tak terlalu tampak. Kemudian, Anda bisa tambahkan warna cokelat pada furniturnya sebagai pendamping warna putih. Ini dimaksudkan agar dapur minimalis tidak tampak membosankan.

Cerdas dalam Menyimpan

7 Inspirasi Dapur Minimalis yang Bisa Anda Tiru

Foto: Salah satu rak dijadikan area penyimpanan dengan konsep yang cerdas. Semua peralatan memasak tertata rapi dan sesuai tempatnya. Sangat sesuai dengan konsep daput minimalis

Untuk memudahkan pergerakan Anda memasak, Anda harus sudah memikirkan lokasi-lokasi mana alat-alat memasak disimpan. Anda bisa berdiskusi dengan sang arsitek atau desainer interior untuk mengatur akomodasi penyimpanan di dapur minimalis Anda. Dengan begitu, Anda diuntungkan karena tidak perlu ribet mencari barang sekaligus dapur yang selalu tertata rapi.

 Kaya akan Ruang Penyimpanan

7 Inspirasi Dapur Minimalis yang Bisa Anda Tiru

Foto: Sisi dean meja island tidak hanya digunakan sebagai era penyimpanan, tetapi juga area pajang bagi pemilik rumah

Point penting dalam dapur minimalis adalah banyak ruang penyimpanan yang tersedia. Rak-rak penyimpanan bisa dihadirkan di kitchen set, baik di bagian atas maupun bawahnya. Jika dirasa kurang, Anda bisa manfaatkan meja island di setiap sisinya (baik depan maupun belakang) sebagai area penyimpanan terbuka atau tertutup.

Banyak Menggunakan Lampu

7 Inspirasi Dapur Minimalis yang Bisa Anda Tiru

Foto: Banyaknya cahaya yang ditambahkan di dapur ini, berhasil membuat dapur minimalis terlihat lebih bersih, tampak jelas, dan lebih jelas

Melihat dapur minimalis yang tidak memiliki ruangan yang cukup luas, maka pencahayaan menjadi faktor lain yang perlu diperhatikan. Anda bisa tambahkan lampu di dalam rak penyimpanan untuk memudahkan melihat barang yang tersimpan, bisa juga di backsplash, atau di atas meja island agar dapur minimalis Anda tidak tampak gelap.

Menggunakan Furnitur Berpotongan Simpel

7 Inspirasi Dapur Minimalis yang Bisa Anda Tiru

Foto: Kitchen set di dapur minimalis ini tak tampak sederhana berkat permainan motif pada keramik yang terpasang di backsplash

Jika tidak ingin ribet di dapur, Anda bisa gunakan furnitur yang berpotongan simpel. Kitchen set yang Anda gunakan bisa tampil sederhana, yang penting dapat mengakomodasi segala keperluaan Anda memasak di dapur minimalis.

7 Inspirasi Dapur Minimalis yang Bisa Anda Tiru

fb icon
wa icon
email icon
Archifynow
blog platform
ArchifyNow is an online design media that focuses on bringing quality updates of architecture and interior design in Indonesia and Asia Pacific. ArchifyNow curates worthwhile design stories that is expected to enrich the practice of design professionals while introducing applicable design tips and ideas to the public.
More from archifynow
close icon