8 Inspirasi Paduan Meja Kamar Tidur dan Lampu yang Serasi
©Shutterstock
Kamar tidur akan makin lengkap dengan keberadaan meja kamar tidur. Meja mungil ini sering juga disebut dengan nakas dan memiliki banyak fungsi. Meja kamar tidur berguna untuk menyimpan dan meletakkan barang-barang penting yang sering digunakan di kamar. Misalnya meletakkan jam alarm, remote AC, hingga lampu tidur untuk menerangi kamar. Agar tampilan kamar lebih menarik, Anda bisa memadukan berbagai model meja kamar tidur dengan lampu yang serasi. Berikut 8 inspirasi paduan model meja kamar tidur minimalis dengan beragam lampu yang tentunya tak kalah menarik.
Senada lewat warna
©Shutterstock
Untuk mendapatkan perpaduan meja kamar tidur dan lampu meja kamar tidur yang serasi, Anda bisa mencocokkannya lewat warna. Seperti pada kamar ini, warna beige dan biru jadi benang merah antara meja dan lampu di samping tempat tidur.
Artikel lainnya: Cara Gampang Mendapatkan Perpaduan Warna Cat Kamar Tidur yang Tepat
Industrial monokrom
©Shutterstock
Kali ini warna disandingkan dengan gaya interior kamar tidur. Konsep industrial yang identik dengan tampilan material mentah bersanding apik dengan konsep monokrom dari tempat tidur dan kamar secara umum. Lampu bergaya industrial ini juga memiliki bentuk yang menarik sehingga tak hanya berfungsi sebagai pencahayaan tapi juga mampu menambah kecantikan ruang.
Lampu gantung dan meja kayu
©Dinardhiten Studio
Lampu meja kamar tidur tidak melulu berupa lampu yang berdiri pada meja. Anda bisa memasang lampu gantung dari plafon tepat di atas meja kamar tidur. Kabel lampu gantung bisa dibuat memanjang hingga kap lampu hampir menyentuh ke meja. Meja kamar tidur dengan material kayu minimalis pun akan tampil lebih elegan berkat pancaran cahaya hangat dari lampu gantung.
Lampu dinding unik
©Revisionode Architects
Ada berbagai bentuk lampu gantung yang bisa dijadikan lampu meja kamar tidur yang menarik. Dengan lampu gantung berbentuk “U” yang unik, meja kayu yang simple pun bisa tampak lebih menawan. Bilah-bilah kayu pada dinding kamar yang dipasang sebagai backdrop meja kamar tidur juga menjadi pelengkap estetika kamar tidur ini.
Artikel lainnya: 8 Aksesoris Kamar Tidur Untuk Menambah Nyaman Istirahat Anda
Trendy dengan meja berbentuk unik
©Shutterstock
Perpaduan antara meja dari bilah kayu yang dipahat unik dan lampu meja klasik bisa menghadirkan tampilan trendy. Warna earthy dari meja maupun lampu membuatnya cocok dipadukan dengan tempat tidur maupun konsep kamar yang menggunakan berbagai warna, sekalipun yang terasa kontras.
Tampilan chic boho
©Shutterstock
Buat Anda pecinta tampilan alami, Anda dapat pertimbangkan meja kamar tidur dengan desain chic boho. Meja kamar tidur dari anyaman rotan serta kap lampu kamar tidur dengan rumbai-rumbai bisa menghasilkan suasana alam pada kamar tidur. Agar semakin selaras, pilih model tempat tidur yang sesuai dengan meja kamar tidur.
Elegan minimalis
©Jetta Living
Kamar tidur minimalis akan tampil elegan dengan meja kamar tidur yang didominasi warna abu-abu. Suasana temaram di kamar terasa berkat lampu gantung yang menyinari sudut kamar, tepat di atas nakas.
Pesona rotan
©Shutterstock
Kamar tidur minimalis akan makin berwarna dengan material rotan. Kali ini rotan hadir pada kap lampu meja. Letakkan lampu rotan tersebut di meja kamar tidur yang juga terbuat dari kayu agar tampilannya serasi.
Artikel lainnya: Ala Drakor, Ini 7 Trik Menciptakan Kamar Estetis Korea
Demikianlah 8 inspirasi paduan meja kamar tidur dan lampu meja yang serasi dan siap mempercantik tampilan kamar Anda. Temukan inspirasi serta tips seputar interior lainnya di Archify. Temukan pula desainer interior pilihan yang siap melayani konsultasi seputar desain rumah Anda.