Cara Tepat Memilih Furnitur di Rumah Mungil
09 MAY 2018 BY
ARCHIFYNOW
Hunian berukuran
mungil kian menjamur di kota-kota besar, bahkan di daerah penyangga kota. Meski
tinggal dalam hunian mungil, bukan berarti Anda sulit memperoleh kenyamanan.
Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk mengubah tampilan ruangan berukuran
mungil menjadi lebih baik dan nyaman dihuni. Yang utama adalah tepat dalam
memilih dan menata furnitur.
Mengapa memilih
furnitur untuk rumah mungil itu penting? Ini disebabkan furnitur memberi
kontribusi besar terhadap ”ilusi” lega atau sempit sebuah ruangan, terlebih
pada ruangan mungil. Karenanya, sebelum membeli ada beberapa hal yang perlu
dipertimbangkan.
Scandinavian Home-Living ©Niaga Art Interior Design
Karena lahan yang terbatas pada rumah mungil, maka Anda harus memanfaatkan setiap jengkalnya secara maksimal. Furnitur yang mengisi pun harus dipilih dan diolah dengan cermat agar tidak banyak memakan tempat.
Karena lahan yang terbatas pada rumah mungil, maka Anda harus memanfaatkan setiap jengkalnya secara maksimal. Furnitur yang mengisi pun harus dipilih dan diolah dengan cermat agar tidak banyak memakan tempat.
Ada
5 faktor yang perlu dipertimbangkan dalam memilih furnitur untuk rumah tinggal.
1. Dimensi atau
besaran ruang
Sebaiknya sesuaikan ukuran furnitur dengan besaran ruangan.
2. Jumlah
penghuni rumah
Semakin banyak jumlah anggota keluarga, semakin banyak pula
furnitur yang dibutuhkan.
3. Fungsi ruang
Setiap ruangan
dalam rumah membutuhkan jenis furnitur berbeda. Di ruang tidur misalnya, yang
dibutuhkan biasanya tempat tidur dan lemari. Ruang keluarga tentu membutuhkan
furnitur yang berbeda dengan ruang tidur.
4. Kebiasaan
pengguna ruangan
Kebiasaan setiap individu berbeda, maka kebutuhannya pun akan
berbeda. Setiap individu cenderung memiliki selera estetis yang berbeda.
5. Budget atau
biaya
Saat
ini tersedia berbagai macam model furnitur dengan harga bervariasi. Anda bisa
memilih sesuai dengan anggaran yang tersedia.
Dari semua jenis
furnitur yang ada di pasaran, ada 2 jenis furnitur yang sesuai dengan rumah
berukuran terbatas. Kedua furnitur tersebut adalah furnitur tanam dan furnitur
multifungsi. Masing-masing furnitur tersebut memiliki kriteria tersendiri,
sehingga bisa pas mengisi ruang mungil Anda.
Selain furnitur
yang tepat, penempatan furnitur di dalam ruang juga harus diperhatikan. Jika
penempatannya asal-asalan, furnitur yang sudah dipilih dengan baik ini tak akan
optimal mengisi ruang.
Malah, dapat membuat ruang terasa sesak.
Bentuknya yang
praktis dan ukurannya yang presisi dengan ruangan, membuat furnitur tanam cocok
diaplikasikan di rumah mungil.
Jika Anda
mengidamkan interior rumah yang rapi dan bersih, furnitur tanam (built-in) bisa menjadi solusi terbaik. Furnitur
tanam didefinisikan sebagai furnitur yang dibuat menyatu dengan rumah, biasanya
dipasang dengan sistem bongkar pasang (knock
down).
Furnitur tanam
menempel pada bangunan, baik pada dinding, lantai, maupun plafon, sehingga
terasa lebih ringkas dan hemat tempat. Selain itu, bentuknya bisa disesuaikan
dengan bentuk ruangan karena ukurannya lebih spesifik dan pas.
Di rumah mungil,
furnitur tanam bisa diletakkan di area dengan aktivitas padat untuk menunjang
fungsi sebagai penyimpanan. Untuk ukuran furnitur yang besar dan minim
mobilisasi, Anda bisa menggunakan sistem tanam agar lebih kompak dan kokoh.
Beberapa jenis
furnitur rumah yang cocok menggunakan sistem tanam adalah rak televisi, lemari
buku, kitchen set, dan lemari pakaian. Namun tak menutup kemungkinan, sistem tanam ini
diaplikasikan juga pada seperti meja kerja ataupun ranjang, asalkan tak perlu
dipindah-pindah dalam keseharian.
Bentuknya yang
fleksibel dan bisa mengikuti ukuran ruangan, membuat furnitur tanam dapat
dimanfaatkan sebagai tempat penyimpanan pada area yang sulit diisi furnitur,
misalnya lorong, dinding bagian atas, atau sudut yang jarang digunakan untuk beraktivitas.
Furnitur MultifungsiApartemen The Mansion ©Total Renov
Furnitur multifungsi layak dipertimbangkan untuk digunakan karena memiliki kelebihan, yaitu bisa memenuhi 2–3, atau bahkan lebih fungsi yang berbeda. Saat ini di pasaran banyak tersedia furnitur multifungsi dengan desain yang inovatif. Dengan sistem yang terintegrasi, furnitur multifungsi ini secara unik bisa beralih bentuk dan fungsi untuk memenuhi kebutuhan yang berbeda, misalnya dilipat, digeser, diangkat, atau diperpanjang. Jika ternyata sulit menemukan yang cocok, Anda bisa memesan ke produsen furnitur dengan penyesuaian ukuran, bentuk, warna, dan materialnya.
Furnitur multifungsi layak dipertimbangkan untuk digunakan karena memiliki kelebihan, yaitu bisa memenuhi 2–3, atau bahkan lebih fungsi yang berbeda. Saat ini di pasaran banyak tersedia furnitur multifungsi dengan desain yang inovatif. Dengan sistem yang terintegrasi, furnitur multifungsi ini secara unik bisa beralih bentuk dan fungsi untuk memenuhi kebutuhan yang berbeda, misalnya dilipat, digeser, diangkat, atau diperpanjang. Jika ternyata sulit menemukan yang cocok, Anda bisa memesan ke produsen furnitur dengan penyesuaian ukuran, bentuk, warna, dan materialnya.
Furnitur
multifungsi selalu tersedia pada saat dibutuhkan untuk memenuhi fungsi utamanya
dan memiliki fungsi praktis lainnya yang melekat. Oleh karena itu fisiknya bisa
ditanam, ditempel, atau mobile. Sebuah furnitur juga bisa disebut
multifungsi tanpa adanya perubahan pada bentuknya, misalnya kabinet TV bisa
berfungsi sebagai partisi sekaligus sebagai ruang penyimpanan.
Melihat kondisi,
fungsi, dan komposisi yang dibangun untuk memenuhi beberapa fungsinya maka tidak
mengherankan jika harga furnitur multifungsi biasanya lebih mahal. Namun, jika
dihitung-hitung, itu bisa jadi lebih murah dibandingkan jika Anda membeli beberapa
furnitur yang berbeda. Lagi pula, selain hemat biaya juga akan hemat ruang
sehingga kesan lapang bisa tercipta di rumah mungil Anda.
Archifynow
blog platform
ArchifyNow is an online design media that focuses on bringing quality updates of architecture and interior design in Indonesia and Asia Pacific. ArchifyNow curates worthwhile design stories that is expected to enrich the practice of design professionals while introducing applicable design tips and ideas to the public.