Inilah 7 Tren Desain Plafon Saat Ini
Sebagai bagian bangunan yang melingkupi ruang, plafon memiliki fungsi untuk melindungi rumah dari panas dan kebocoran. Namun tak hanya itu, plafon juga dapat menjadi elemen estetis sebuah ruangan. Desain plafon ada beraneka ragam. Dengan bentuk dan material yang bervariasi, keindahan plafon dapat membuat tema ruangan yang dilingkupi menjadi semakin menarik pula. Berikut tujuh desain plafon yang dapat menjadi inspirasi untuk Anda.
Plafon Datar dengan hidden lamp
Desain yang baik tidak selalu harus tampil mencolok. Desain yang tampil simpel dan sederhana terkadang justru memiliki nilai estetisnya tersendiri. Jika ingin ruangan tampil minimalis, aplikasikan saja desain plafon datar dengan warna cerah yang sesuai dengan tampilan ruangan. Berikan celah pada sisi pinggir plafon sebagai tempat bernaung hidden lamp. Dengan adanya hidden lamp, tampilan plafon akan jadi lebih memukau.
Artikel lainnya: 6 Panduan Praktis Mengatur Furnitur Ruang Tamu
Plafon Miring dan Mengerucut
©GeTs Architect
Masih dengan tema minimalis, plafon miring dan mengerucut merupakan alternatif jika bosan dengan tampilan plafon yang datar. Jika Anda suka dengan gaya minimalis seperti yang ada pada rumah-rumah di Jepang, plafon ini tentunya akan sangat cocok. Masyarakat Jepang banyak yang menggunakan plafon model miring dan mengerucut karena dipercaya lebih tahan gempa dibandingkan plafon datar. Jika rumah menggunakan atap miring, plafon berbentuk seperti ini tentunya akan ruang terasa lebih lega karena bentuknya mengikuti struktur atap.
Plafon Elegan dengan Pola Strip
Satu lagi desain plafon minimalis yang sedang tren belakangan ini adalah plafon dengan pola strip. Bagi beberapa orang, tampilan plafon yang datar dan bersih mungkin akan sedikit membosankan. Nah, untuk mengatasi hal tersebut dan tetap mempertahankan desain yang minimalis, plafon dengan pola strip ini bisa jadi salah satu solusi. Berikan pola strip memanjang berwarna hitam, otomatis, desain plafon akan menjadi lebih elegan. Pola strip ini juga dapat dijadikan tempat bernaungnya lampu spotlight yang dapat digeser sesuai kebutuhan.
Plafon Kayu Masih Jadi Andalan
Dari rumah klasik sampai modern, plafon berbahan kayu masih menjadi andalan dan pilihan banyak orang. Ini karena banyak kesan berbeda yang dapat diciptakan dengan material kayu, seperti hangat, tradisional, hingga kekinian. Inilah yang membuat kayu tetap menjadi pilihan material plafon sampai sekarang. Namun, yang menjadi pembeda adalah pola dan desain yang diterapkan. Jika Anda menginginkan suasana yang simpel dan sederhana, kayu dapat disusun mendatar seperti halnya menyusun parket kayu pada lantai. Namun jika ingin tampil modern, Anda dapat menyusun kayu secara lebih dinamis melalui irama, hierarki, dan dimensi yang dimodifikasi.
Artikel lainnya: Mengenal Elemen Penting Konsep Taman Tropis
Plafon Datar dengan Skylight
©Shutterstock
Berada di dalam ruang tertutup dengan tetap dapat melihat pemandangan langit tentunya akan sangat menyenangkan, bukan? Untuk dapat merasakannya, Anda dapat menggunakan skylight yang dikelilingi plafon datar minimalis. Dijamin, pengalaman di dalam ruang akan terasa berbeda. Jika takut silau, tambahkan penutup tirai otomatis pada skylight. Pastikan kaca yang dipakai untuk skylight adalah jenis yang dapat menghalau panas matahari mengingat iklim tropis di Indonesia yang berarti matahari bersinar sepanjang tahun.
Plafon Ekspos Gaya Industrial
Bangunan dan interior bergaya industrial memang sedang tren beberapa tahun belakangan. Dan tentunya salah satu karakter yang paling mencolok dari gaya industrial adalah plafon ekspos yang mempertontonkan pipa dan kabel bangunan yang biasanya disembunyikan. Model plafon ekspos seperti ini biasanya digunakan di bangunan publik dan semi publik seperti restoran, galeri, dan perkantoran. Karena bersifat ekspos, tentu pemipaan dan penataan kabel listrik harus dibuat rapi, kalau perlu dilapisi dengan jaring-jaring agar tidak mudah kotor. Penggunaan plafon model ini biasanya didominasi warna hitam atau putih.
Plafon Penuh dengan Warna dan Gambar
Jika ingin membuat rumah tampil atraktif dan berseni, tak ada salahnya menerapkan grafis ataupun perpaduan warna pada plafon. Contohnya pada kamar tidur si kecil yang biasanya suka dengan gaya ruangan yang penuh warna. Untuk mengaplikasikannya, Anda dapat menggunakan tenaga ahli untuk mengecat plafon dengan cat khusus, ataupun memesan stiker yang dapat ditempelkan pada plafon yang telah disiapkan.
Artikel lainnya: Tips Menerapkan Gaya Industrial pada Interior
Bagaimana, keren-keren kan desain plafon di atas? Anda dapat menemukan berbagai artikel dan inspirasi menarik lainnya di Archify. Anda juga dapat menghubungi arsitek dan desainer interior untuk mewujudkan bangunan maupun interior sesuai keinginan Anda.