Lima Pilihan Desain Tempat Tidur Tingkat Minimalis untuk Buah Hati Anda
©LJ Interior Design
Seiring bertumbuhnya anak-anak, menyediakan kamar mereka sendiri menjadi kebutuhan yang perlu dipenuhi. Namun, dalam perjalanannya, keterbatasan ruang dalam hunian menjadi kendala yang kerap ditemui, baik dari segi keberadaan maupun ukuran ruang. Untuk menyiasati keterbatasan ruang tersebut, penggunaan tempat tidur tingkat anak minimalis dapat menjadi salah satu pilihan yang ideal.
Tempat tidur anak tingkat minimalis menyediakan ruang tidur tambahan secara vertikal sehingga memungkinkan anak-anak tidur dalam satu kamar, tetapi tetap memiliki ruang tidurnya masing-masing. Desain tempat tidur tingkat minimalis tidak menyita tempat dan membuat ukuran ruang yang terbatas terlihat lega, tidak berantakan, serta mudah untuk dibersihkan.
Sedang mencari tempat tidur anak tingkat minimalis untuk buah hati Anda? Yuk, lihat 5 inspirasi desain tempat tidur tingkat minimalis ini!
Twin over twin bunk beds
©Shutterstock
Tempat tidur tingkat minimalis model twin over twin merupakan desain tempat tidur tingkat minimalis yang paling sering terbayangkan saat menyebutkan tempat tidur anak tingkat minimalis atau bunk beds. Model twin over win atau twin di atas twin merupakan desain tempat tidur tingkat minimalis dengan dua buah tempat tidur ukuran twin yang ditumpuk dan dilengkapi dengan tangga untuk akses tempat tidur bagian atas.
Tempat tidur tingkat minimalis ini cocok bagi si kembar kesayangan ataupun kakak-beradik yang umurnya tidak terpaut jauh. Bentuknya sederhana, praktis, dan compact sehingga jenis tempat tidur anak tingkat minimalis ini cocok untuk kamar tidur yang tidak terlalu luas.
Twin over full bunk beds
©Total Renov
Selain twin over twin bunk beds, desain tempat tidur tingkat minimalis twin over full dapat menjadi alternatif. Twin over full bunk beds merupakan tempat tidur anak tingkat minimalis yang terdiri dari sebuah tempat tidur full size di bagian bawah dan sebuah twin bed di bagian atas. Jenis ini juga sering disebut sebagai twin over double bunk beds.
Full atau double bed memiliki ukuran lebar tempat tidur yang lebih besar daripada ukuran twin. Dengan demikian, Anda dapat memanfaatkan tempat tidur bagian bawah untuk beristirahat saat si kecil rewel dan tidak mau ditinggalkan tidur sendiri.
Triple bunk beds
©Shutterstock
Jika tempat tidur anak tingkat minimalis dua level tidak cukup, Anda dapat memilih desain tempat tidur tingkat minimalis bertumpuk tiga. Model ini memiliki ukuran panjang dan lebar yang sama dengan tempat tidur tingkat minimalis model twin over twin. Perbedaannya hanya terletak pada jumlah tingkatan tempat tidurnya.
Desain tempat tidur tingkat minimalis bertingkat tiga ini bermula untuk keperluan kamp militer. Namun, saat ini pilihan desainnya makin menarik dan beragam untuk mengakomodasi kebutuhan anak-anak sebagai penggunanya.
L-shaped bunk beds
©Shutterstock
Sesuai namanya, L-shaped bunk beds merupakan tempat tidur tingkat minimalis dengan bentuk desain yang menyiku seperti huruf L. Berbeda dari ketiga desain tempat tidur tingkat minimalis sebelumnya, improvisasi dan variasi model L-shaped lebih beragam untuk memenuhi berbagai kebutuhan anak-anak.
Sebagai contoh, tempat tidur tingkat minimalis L-shaped dapat dikombinasikan dengan rak, lemari pakaian, lemari buku, meja belajar, bahkan kombinasi beberapa fungsi tersebut. Dengan penerapan desain ini, pengaturan ruang makin efisien serta tampak makin lapang dan lega.
Artikel lainnya: Loft Bed Inspirations for Kids Bedroom
Futon bunk beds
©Shutterstock
Futon bunk beds merupakan perpaduan futon gaya Barat di tingkat bawah dengan tempat tidur biasa di tingkat atas. Futon adalah kasur gulung tradisional Jepang yang dapat digunakan untuk duduk ataupun digelar membuat tempat tidur. Futon gaya Barat merupakan adaptasi dari futon tradisional, yaitu kasur yang diletakkan di atas sebuah struktur dengan desain yang dapat dilipat membentuk sandaran kursi. Saat tidak digunakan untuk tidur, futon di tingkat bawah tempat tidur tingkat minimalis ini dapat digunakan untuk duduk bersantai.
Artikel lainnya: 7 Ide Desain Kamar Impian Anak yang Penuh Imajinasi
Itulah 5 inspirasi desain tempat tidur anak tingkat minimalis. Tertarik membuatnya untuk buah hati Anda? Kunjungi Archify dan temukan produk yang sesuai kebutuhan hunian Anda! Dapatkan pula berbagai artikel terkini lainnya seputar arsitektur, desain interior, produk, hingga material bangunan untuk inspirasi hunian impian Anda.