Mau Pakai Rangka Baja Ringan? Pelajari Dahulu Kelebihan dan Kelemahannya
©Shutterstock
Rangka baja ringan menjadi bahan bangunan yang primadona belakangan ini, terutama untuk urusan atap bangunan. Bukan hanya digunakan untuk membangun gedung berskala besar, penggunaannya pun bervariasi untuk struktur rumah tinggal hingga rangka baja ringan kanopi rumah. Banyaknya keunggulan dari rangka baja ringan membuat banyak orang beralih dari rangka kayu dan rangka baja konvensional.
Walaupun memiliki berbagai kelebihan, rangka baja ringan pun memiliki beberapa kelemahan. Jika tertarik untuk menggunakan rangka baja ringan, ada baiknya Anda mempelajari kelebihan dan kelemahannya terlebih dahulu. Yuk, simak penjelasannya!
Ringan, namun kuat
Kelebihan dari rangka baja ringan yang paling kentara dan digemari adalah bobotnya yang ringan. Karena itulah, bahan ini juga digunakan sebagai material atap rangka baja ringan kanopi. Bobotnya yang ringan membuat waktu pengerjaan lebih cepat dan bujet yang dikeluarkan lebih sedikit.
©Shutterstock
Cocok dengan berbagai jenis penutup atap
Walaupun ringan dan berbahan baja, atap baja ringan tetap cocok untuk disandingkan dengan berbagai jenis penutup atap rangka baja ringan. Mulai dari genteng metal, genteng keramik, genteng kaca, hingga genteng beton pun sanggup ditopang oleh atap rangka baja ringan ini. Namun, semakin berat beban yang ditanggung, semakin banyak juga jumlah batangnya yang diperlukan untuk atap rangka baja ringan.
©Shutterstock
Pemasangan mudah
Berat dari bahan yang ringan serta bentuknya yang presisi membuat pemasangan rangka baja ringan menjadi jauh lebih mudah dibandingkan jenis lainnya. Jika pemasangan mudah, waktu yang diperlukan dalam prosesnya pun makin sedikit. Biaya yang dikeluarkan untuk membuat atap rangka baja ringan dan rangka baja ringan kanopi akan menjadi makin ringan, bukan?
Bentuk rangka bervariasi dan fleksibel
Tak heran jika rangka baja ringan juga banyak digunakan untuk bangunan berskala besar. Bentuknya yang bervariasi serta tidak kaku membuat rangka baja ringan dapat menjadi konstruksi bentuk-bentuk bangunan yang unik. Meskipun begitu, perhitungan yang tepat tetap diperlukan agar atap rangka baja ringan dan baja ringan kanopi dapat berdiri kokoh.
©Shutterstock
Awet dan anti karat
Rangka baja ringan banyak dipilih karena sifatnya yang antikarat. Tak hanya itu, karena pada dasarnya baja ringan terbuat dari logam, Anda tak perlu khawatir akan adanya rayap seperti pada rangka kayu. Jadi, tak perlu khawatir ketika rangka baja ringan kanopi Anda sering terkena air hujan, sudah antikarat, kok! Sifat antikarat dan antirayap inilah yang membuat rangka baja ringan kanopi sangat awet dan low maintenance.
©Shutterstock
Estetika kurang
Meskipun memiliki banyak kelebihan, rangka baja ringan juga tak lepas dari beberapa kelemahan, salah satunya berkaitan dengan tampilan atau estetika. Jika rangka kayu dapat diekspos tanpa plafon untuk mempercantik ruang, atap rangka baja ringan tidak demikian. Bentuk serta warna logam pada rangka baja ringan kurang cocok dan terlihat berantakan ketika diekspos dalam ruangan.
Harga tergolong mahal
Jika dibandingkan dengan rangka kayu, harga atap rangka baja ringan tentunya lebih mahal. Namun, lokasi hunian juga mempengaruhi harga ini. Di daerah-daerah yang langka kayu, bisa jadi harga rangka baja ringan justru dipatok lebih murah dibandingkan rangka kayu.
Mudah terhempas angin
Bobot rangka baja ringan yang ringan juga bisa menjadi kelemahan, loh. Jika tidak dipasang dengan benar, ada risiko rangka baja ringan kanopi terbawa oleh angin. Potensi rangka atap lepas terhempas angin akan makin tinggi di daerah-daerah yang berangin kencang.
Rentan roboh jika salah perhitungan
Perhitungan yang benar sebelum dan pada saat pemasangan rangka baja ringan sangat diperlukan. Pasalnya, jika tak dipasang sesuai dengan perhitungan dan gambar yang dibuat dengan tepat, atap rangka baja ringan ini rentan roboh. Oleh karena itu, sebaiknya Anda menggunakan tukang ahli yang berpengalaman untuk memasang rangka baja ringan agar sesuai rencana dan perhitungan.
©Shutterstock
Baca juga: 6 Keuntungan Menggunakan Konstruksi Baja Ringan
Itulah kelebihan dan kelemahan atap rangka baja ringan yang perlu Anda ketahui. Suka dengan artikel ini? Anda dapat menemukan berbagai artikel lainnya seputar hunian dan desain interior di Archify. Jangan ragu untuk menghubungi arsitek dan desainer interior di sini untuk membantu mewujudkan hunian dan interior idaman Anda, ya!