Tampil Simpel, Berikut 5 Ide Desain Partisi untuk Ruang Tamu Minimalis
©Shutterstock
Desain interior hunian saat ini cukup banyak menerapkan konsep open plan, khususnya pada ruang tamu atau ruang keluarga. Meski menggunakan konsep open plan, tidak jarang partisi ruang tamu tetap dibuat untuk memisahkan ruang yang satu dengan ruang lain. Partisi ruang tamu yang umum dirancang untuk konsep open plan tidak bersifat permanen, masif, dan solid sehingga ruang yang berbatasan langsung masih terhubung setidaknya secara visual. Untuk Anda yang sedang mencari ide desain partisi ruang tamu yang menampilkan kesan simpel, berikut 5 inspirasinya.
Dari material kaca
©Shutterstock
Ada banyak keunggulan penggunaan material kaca ini sebagai partisi ruang tamu. Pertama, luas ruangan jadi terasa lebih lebar dari aslinya. Kedua, pemilihan material ini cukup membantu dari segi pencahayaan. Kaca membuat ruang tamu lebih terang tanpa harus menggunakan banyak lampu, khususnya bla dibantu dengan sumber pencahayaan yang cukup. Dari sisi desain, partisi ruang tamu yang menggunakan kaca tidak membutuhkan banyak dekorasi sehingga berhasil kesan minimalis dapat dirasakan pada ruang.
Artikel lainnya: Sedang Mencari Partisi? Berikut 8 Ide Partisi Menarik untuk Anda
Partisi multifungsi
©Ruangan ASA
Model hunian sekarang banyak memanfaatkan furnitur yang multifungsi. Tidak jarang, partisi ruang tamu juga dibuat dengan fungsi lebih dari sekadar pembatas ruang. Anda bisa buat gunakan partisi kayu dengan potongan simpel yang ditambahkan ambalan untuk memisahkan ruang tamu dengan ruang lainnya. Ambalan ini tentu saja bisa difungsikan sebagai meja, tempat penyimpanan, atau untuk memajang hiasan. Agar keberadaan ambalan semakin terasa, Anda dapat memberi warna yang berbeda, bahkan kontras, terhadap partisi. Jika partisi berwarna hitam maka bisa saja ambalannya dibuat warna putih.
Memanfaatkan tanaman
©Shutterstock
Tak harus selamanya dalam bentuk panel, Anda juga bisa gunakan berbagai objek dan menjadikannya partisi ruang tamu. Contohnya adalah dengan memanfaatkan tanaman. Anda bisa gunakan bermacam tanaman seperti tanaman dalam pot, tanaman gantung, atau tanaman vertikal. Pemilihan jenis ini bisa disesuaikan dengan kondisi ruangan. Jika kecil, sebaiknya cukup gunakan tanaman pot saja. Namun, jika ukuran luas dan ingin ada privasi, bisa pilih tanaman merambat sehingga daunnya bisa menjadi sekat ruang yang lebih tertutup. Selain berguna sebagai pembatas antar ruang, partisi dari tanaman juga dapat menciptakan suasana segar di ruang tamu.
Artikel lainnya: 7 Inspirasi Mini Bar Minimalis untuk Hunian yang Nyaman dan Kekinian
Model portable
©Shutterstock
Bila Anda memiliki ruang tamu dengan luasan yang terbatas dan memiliki ruang lain yang bisa digabung pada saat tertentu, partisi ruang tamu model portable bisa menjadi pilihan yang tepat. Partisi model ini tidak terpasang secara permanen ke dinding ataupun lantai sehingga setiap saat bisa saja dilipat atau digeser. Dengan begitu, Anda bisa bebas menjadikan ruang tamu lebih lebar atau lebih privat saat dibutuhkan. Salah satu jenis model partisi portable yang bisa Anda pilih yaitu model folding dengan motif. Jika terkena paparan sinar matahari, partisi ini bisa menciptakan bayangan cantik di ruang tamu Anda.
Dengan rangka kayu
©Estetika Design
Jika Anda mencari inspirasi desain partisi ruang tamu dengan material kayu yang dibuat menarik, Anda bisa perhatikan inspirasi berikut. Partisi ruang tamu yang dibuat dengan membentuk kerangka yang unik seperti ini memungkinkan kesan yang lebih terbuka di ruangan tersebut sehingga memudahkan pandangan meski anggota keluarga berada di ruang yang berbeda. Untuk membuat partisi ini lebih hidup, Anda bisa letakkan bermacam hiasan seperti vas tanaman, bingkai foto, pajangan, hingga pernak-pernik hiasan.
Artikel lainnya: 6 Inspirasi Open Plan Mengubah Rumah jadi Tampak Lebih Lapang
Demikianlah inspirasi desain partisi ruang tamu minimalis buat Anda. Temukan beragam tips dan inspirasi interior lainnya di Archify. Tersedia pula berbagai desainer interior dan arsitek yang siap membantu Anda berkonsultasi untuk wujudkan desain rumah impian.