5 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membuat Gazebo
Duduk bersantai di outdoor,
sembari menikmati pemandangan taman rumah yang asri, mungkin
hal ini merupakan salah satu mimpi Anda ketika memiliki
rumah. Ya, otomatis, pikiran Anda pun akan terbesit pada keinginan untuk
membangun gazebo.
Namun, membuat gazebo bukanlah perihal yang mudah dan murah. Pasalnya, pembangunan mencakup pemasangan dan harga material gazebo memakan biaya yang relatif besar. Belum lagi, lahan yang Anda butuhkan pun harus mencukupi. Plus, Anda tak boleh melupakan perawatannya, setelah gazebo tersebut rampung dibangun. Salah sedikit saja, maka pembangunan dengan biaya besar tadi akan terasa sia-sia. Oleh karena itu, sebelum Anda memutuskan untuk membangun gazebo di hunian Anda, pastikan agar Anda memperhatikan 5 hal penting berikut.
1. Ukuran Ideal
Foto: Springs House ©Jettaliving
Artikel Lainnya: Tips Agar Rumah Berplafon Rendah Terasa Adem
Sesuaikan ukuran gazebo yang akan Anda bangun dengan daya tampung yang Anda inginkan. Minimal, Anda memperhitungkan jumlah anggota keluarga Anda. Jangan sampai Anda terlalu kecil ataupun terlalu besar membuatnya, karena akan terasa mubazir. Selain itu, pastikan agar gazebo tersebut maksimal berukuran 1/5 dari luas pekarangan atau area terbuka di rumah Anda. Pastikan agar penyerapan air tetap bisa terjadi, meskipun Anda membuat gazebo.
2. Konsep Desain
Ketika Anda akan membuat gazebo, hal pertama yang akan menyulitkan Anda adalah konsep desain dari gazebo tersebut. Pasalnya, seperti sebuah rumah, model gazebo pun cukup bervariasi, mulai dari gazebo tradisional yang memakai material alam, gazebo klasik seperti yang biasa dilihat di rumah-rumah Eropa hingga gazebo modern. Sesuaikan model gazebo tersebut dengan karakter taman, rumah, serta kebutuhan Anda.
3. Sesuaikan dengan Kondisi Keuangan
©Weatherables
Satu hal
yang harus Anda perhatikan, biaya untuk pembangunan gazebo tidaklah murah.
Biaya tukang, pembelian material, dan pembuatannya, tentulah akan cukup
menguras kocek Anda. Terlebih lagi dari sisi perawatannya, mengingat gazebo merupakan
elemen eksterior, yang membutuhkan perawatan ekstra dan rutin. Oleh karena itu,
sesuaikan kondisi keuangan Anda dengan keinginan Anda membuat gazebo.
Artikel Lainnya: 6 Cara Percantik Lantai Kayu
Jika masih terasa pas-pasan, Anda bisa mengganti keberadaan gazebo, dengan area duduk santai di teras rumah. Dengan aplikasi yang tepat, ruang duduk di teras pun bisa menjadi senyaman gazebo.
4. Pemilihan dan Penempatan Tanaman
©Gabriel Claudia
Tentunya, gazebo dan taman Anda merupakan dua hal yang saling berkaitan satu sama lain. Kesalahan pemilihan tanaman yang “menghuni” taman Anda, bisa mengakibatkan kenyamanan Anda untuk bersantai di gazebo kelak terganggu. Pilihlah tanaman berukuran pendek dan kecil untuk diletakkan di dekat gazebo. Hindari peletakan pohon besar, mengingat hal tersebut akan menghalangi pemandangan dari dalam gazebo. Tanaman gantung yang dapat menyaring panasnya matahari bisa jadi pilihan Anda.
5. Posisi itu Penting
Foto: West Pakuwon Home ©Vika Architects
Pertanyaan selanjutnya, di manakah seharusnya sebuah gazebo diletakkan? Jawabannya bisa bermacam-macam, tergantung kondisi lokasi yang Anda miliki. Anda bisa membuat gazebo di tengah-tengah pekarangan rumah, agar pemandangan dari seisi taman bisa Anda lihat dari segala sudut. Namun, Anda juga bisa memanfaatkan ruang-ruang “mati” di pekarangan rumah Anda untuk dijadikan gazebo yang agak menyudut dan menempel ke tembok.
Itulah lima hal yang harus diperhatikan sebelum menaplikasikan gazebo di rumah Anda. Untuk hasil yang maksimal, Anda dapat menemukan ribuan inspirasi desain lainnya dan desain interior terpercaya di Bluprin. Selamat bereksplorasi untuk mendekor rumah Anda!
Artikel Lainnya: 5 Trik Pemisah Antar Ruang Selain dengan Dinding