id
Select Country
Search Icon
close icon
ARCHIFYNOW > TIPS & IDEAS > 6 Jenis Pencahayaan Agar Dapur Tampil Cantik dan Nyaman

6 Jenis Pencahayaan Agar Dapur Tampil Cantik dan Nyaman

BY
fb icon
wa icon
email icon
©Voka Interior 

Menata dapur bukan sebatas menentukan pilihan kabinet dan perkakas memasak. Pencahayaan dan pemilihan lampu untuk dapur juga penting agar proses memasak nyaman. Terlebih di area ini, pemilik rumah melakukan kegiatan memotong bahan masakan yang mana membutuhkan pencahayaan yang memadai agar tetap aman.

Selain untuk penerangan, lampu juga dapat berfungsi secara dekoratif. Dengan begitu, dapur tak hanya aman dan nyaman untuk digunakan tapi juga akan tampil lebih estetis. Pilihan lampu dekorasi bisa berupa lampu gantung, maupun lampu sorot untuk menegaskan ornamen atau dekorasi unik yang Anda hadirkan di dapur. Buat Anda yang sedang menata dapur, berikut 6 jenis pencahayaan di dapur untuk Anda pertimbangkan.

Pencahayaan Alami

6 Jenis Pencahayaan Agar Dapur Tampil Cantik dan Nyaman

©Shutterstock

Dapur sebaiknya memiliki jendela agar ada sirkulasi udara serta cahaya alami yang membantu mengurangi kelembapan di dapur. Apabila dapur terlalu lembap maka furnitur dan benda di dalamnya rentan rusak. Terlebih dapur merupakan ruangan yang lekat dengan aktivitas yang menggunakan air sehingga kelembapan di dapur termasuk tinggi dibanding ruangan lain di dalam rumah. Selain mengurangi kelembapan, pencahayaan alami juga bisa menggantikan lampu ketika siang hari, alhasil, penggunaan listrik di rumah Anda bisa dihemat. 

Artikel lainnya: Buat Dapur Tampil Rapi Sekaligus Cantik Dengan 6 Inspirasi Kabinet

Lampu Utama

6 Jenis Pencahayaan Agar Dapur Tampil Cantik dan Nyaman

©Shutterstock

General lighting atau lampu utama adalah pencahayaan dengan sudut sinar yang lebar. Dalam ruang dapur, lampu utama berfungsi untuk menyinari keseluruhan ruang dan menjadi sumber cahaya utama ketika beraktivitas di ruang untuk menyiapkan makanan ini. Warna cahaya untuk lampu utama yang bisa Anda pilih adalah lampu bercahaya putih dan warm white atau putih kekuningan. 

Task Light

6 Jenis Pencahayaan Agar Dapur Tampil Cantik dan Nyaman

©Shutterstock

Umumnya, task light atau lampu kerja adalah lampu tambahan untuk menerangi area khusus di dapur. Task light dibutuhkan untuk menerangi kegiatan yang perlu konsentrasi dan penerangan memadai seperti saat memotong bahan masakan. Lampu ini biasanya diletakkan di bawah kabinet dan menyorot langsung ke meja dapur atau tempat memotong bahan.

Artikel lainnya: Tepat Merancang Dapur Multifungsi

Pembagi Fungsi Ruang

6 Jenis Pencahayaan Agar Dapur Tampil Cantik dan Nyaman

©Shutterstock

Bila Anda memiliki ruang makan tapi tidak cukup ruang untuk membuat dinding pemisah, pembagian ruang bisa disiasati dengan lampu. Pembagian fungsi ruang bisa ditegaskan lewat pilihan jenis lampu maupun warna cahaya lampu. Misalnya lampu bercahaya kuning hangat untuk ruang makan, sementara pada dapur menggunakan lampu bercahaya putih.

Lampu Sorot

6 Jenis Pencahayaan Agar Dapur Tampil Cantik dan Nyaman

©Shutterstock

Spotlight atau lampu sorot merupakan salah satu lampu tambahan yang bisa Anda terapkan di dapur. Lampu ini bermanfaat untuk menambah penerangan di dapur dan menonjolkan area tertentu yang membuat dapur tampil lebih menarik. Lampu spotlight bisa menyorot pajangan dinding hingga guratan marmer di dapur. Dengan lampu ini, efek dramatis dan hangat akan hadir di dapur.

Artikel lainnya: Tipe Kitchen Set manakah untuk Dapur Anda? Berikut 5 Ragam Desainnya!

Lampu Dekoratif

6 Jenis Pencahayaan Agar Dapur Tampil Cantik dan Nyaman

©Shutterstock

Lampu dekoratif merupakan lampu tambahan untuk mempercantik dapur. Anda bisa memasang lampu ini di atas meja island. Desain lampunya pun bisa beragam. Anda bisa memilih desain lampu yang sesuai dengan konsep interior dapur, maupun yang berbeda sama sekali dengan konsep utama. Misalnya seperti dapur ini yang menjadikan lampu dekoratif sebagai aksen sentuhan warna di dapur yang didominasi warna natural.

Itulah 6 jenis pencahayaan dapur. Semoga dapat membantu Anda menciptakan dapur cantik yang nyaman untuk beraktivitas. Anda juga bisa mengunjungi Bluprin untuk lebih banyak inspirasi dekorasi interior dan desainer interior yang mungkin bisa membuat rumah Anda nyaman dan tampil menarik.

Bluprin

fb icon
wa icon
email icon
Archifynow
blog platform
ArchifyNow is an online design media that focuses on bringing quality updates of architecture and interior design in Indonesia and Asia Pacific. ArchifyNow curates worthwhile design stories that is expected to enrich the practice of design professionals while introducing applicable design tips and ideas to the public.
More from archifynow
close icon