id
Select Country
Search Icon
close icon
ARCHIFYNOW > TIPS & IDEAS > Masih Ragu Membangun Carport Berikut 6 Alasan Carport Sangat Cocok untuk Rumah Anda

Masih Ragu Membangun Carport? Berikut 6 Alasan Carport Sangat Cocok untuk Rumah Anda

BY
fb icon
wa icon
email icon
©Blocstudio

Pada 1936, pasangan Herbert dan Katherine Jacobs meminta arsitek Frank Lloyd Wright untuk merancang rumah mereka. Arsitek yang kelak sangat terkenal ini kemudian merancang rumah dengan beberapa inovasi seperti atap datar, lantai beton, tembok solid, pintu kaca, dan berbagai inovasi lain yang akhirnya membuat rumah ini sebagai rumah khas rancangan Wright.

Tidak ketinggalan dari berbagai inovasi tersebut adalah sebuah carport. Menurut Wright, mobil bukanlah kuda yang membutuhkan kandang tertutup, sehingga Wright memutuskan untuk tidak membuat garasi tertutup. Singkatnya, sejak itu carport menjadi tren desain rumah dan merupakan salah satu ciri rumah modern.

Sampai saat ini, rumah di Indonesia umumnya dilengkapi carport. Namun bagi Anda yang sedang mempertimbangkan ingin membangun carport, berikut ini 6 alasan carport bisa jadi sangat cocok untuk rumah Anda. 

Melindungi Mobil dari Cuaca

 Berikut 6 Alasan Carport Sangat Cocok untuk Rumah Anda

©Arsitekini

Lahan terbatas terkadang memaksa sebagian pemilik mobil memarkirkan mobilnya di luar rumah, bahkan ada yang memarkirkannya di pinggir jalan. Akibatnya, mobil akan terpapar hujan atau panas secara terus menerus dan mengurangi nilai mobil karena cat yang cepat pudar dan mesin semakin cepat rusak. Sebuah carport bisa menghindari masalah-masalah tersebut dengan baik.

Carport Lebih Ekonomis

 Berikut 6 Alasan Carport Sangat Cocok untuk Rumah Anda

©CASA.ID Architecture

Dibandingkan dengan membangun garasi tertutup, membangun carport tentu lebih murah. Proses pembangunannya pun lebih cepat. Bagi Anda yang suka bereksperimen, membuat carport juga cukup mudah dengan berbagai material bangunan yang ada di pasaran. Jika Anda masih ingat pada pembuka artikel, arsitek Wright membuat carport juga karena alasan biaya yang lebih ekonomis. 

Artikel lainnya: Ingin Rumah Selalu Sejuk, Coba Gunakan 5 Karakter Rumah Tropis Ini

Mudah untuk Memasukkan atau Mengeluarkan Mobil

 Berikut 6 Alasan Carport Sangat Cocok untuk Rumah Anda

©Studio BESAR

Yang asyik dari carport adalah bahwa Anda bisa dengan gampang memasukkan atau mengeluarkan mobil. Kemungkinan Anda menabrak struktur bangunan atau rumah lebih kecil saat Anda memiliki carport, dibandingkan  dengan memiliki garasi tertutup. Anda tinggal menyelinapkan mobil ke arah carport tanpa berpikir risiko tergores pintu garasi atau tidak, setiap waktu, setiap saat.

Carport Menambah Nilai Rumah 

 Berikut 6 Alasan Carport Sangat Cocok untuk Rumah Anda

©VA'astu Arsitektur Studio

Bagi yang memiliki rumah untuk dikontrakkan pasti akrab dengan pertanyaan, “Ada carport-nya nggak?” Anda yang ingin menjual rumah juga akan sering mendapat pertanyaan yang sama. Bagi yang sungguh-sungguh ingin menjual rumah, carport yang diminati orang banyak tentu bisa menambah nilai jual. 

Artikel lainnya: Kuat dan Kokoh, Inilah Deretan Inspirasi Rumah Menggunakan Beton Pracetak

Carport Sebagai Ruang Tambahan

 Berikut 6 Alasan Carport Sangat Cocok untuk Rumah Anda

©Prana Arsitektur Desain

Memiliki rumah dengan ruang terbatas terkadang membuat bingung saat ada acara bersama seperti arisan, pertemuan RT, atau bahkan saat pesta ulang tahun. Untuk itu, carport yang biasa terletak dekat pintu masuk dan ruang tamu bisa menjadi alternatif ruang tambahan untuk melaksanakannya.

Spot untuk Memamerkan Mobil Kebanggaan

 Berikut 6 Alasan Carport Sangat Cocok untuk Rumah Anda

©10x10 Design

Mobil bisa menjadi simbol hasil kerja keras Anda. Lebih dari itu, mobil juga bisa mewakili karakter Anda. Maka tidak ada salahnya jika Anda memperlihatkannya. Dan carport menjadi tempat yang sangat cocok untuk menampilkan kebanggaan Anda tersebut.

Carport memang fitur yang praktis bagi rumah Anda. Selain sebagai tempat mobil, Anda juga bisa menggunakannya untuk berbagai keperluan lain. Bagi Anda yang terinspirasi ingin merenovasi atau membuat carport baru, tentu saja para desainer pilihan di Bluprin siap untuk membantu Anda mewujudkannya. 

Artikel lainnya: Tidak Membutuhkan Space Luas dan Budget yang Mahal, Berikut Inspirasi Taman Kering di Rumah Mungil!

Bluprin

fb icon
wa icon
email icon
Archifynow
blog platform
ArchifyNow is an online design media that focuses on bringing quality updates of architecture and interior design in Indonesia and Asia Pacific. ArchifyNow curates worthwhile design stories that is expected to enrich the practice of design professionals while introducing applicable design tips and ideas to the public.
More from archifynow
close icon