- Indonesia
Copyright © 2025 Powered by BCI Media Group Pty Ltd
Confirm Submission
Are you sure want to adding all Products to your Library?
Contact Detail
16 Apr 2020 by Granito
Setiap keluarga tentunya mendambakan desain rumah impiannya masing-masing. Dan sebagian besar pasti ingin menghadirkan nuansana alami ke dalam hunian mereka. Karena dengan nuansa alami, dapat membuat hunian terasa lebih nyaman dan menenangkan.
Disamping itu desain rumah yang bernuansa natural berarti juga menyelaraskan dengan gaya hidup masyarakat modern yang mengutamakan healthy life, hemat energi dan juga ramah lingkungan. Tak heran jika saat ini desain rumah ramah lingkungan dengan unsur alam menjadi favorit banyak keluarga.
Bicara soal mewujudkan desain rumah bernuansa natural dan ramah lingkungan sebetulnya tidaklah sulit. Salah satunya dengan memilih pelapis lantai dengan motif natural.
Lantai granit untuk tampilan rumah natural
Lantai granit bisa Anda jadikan pilihan sebagai pelapis lantai untuk hunian Anda. Karena lantai granit memiliki banyak kelebihan seperti lapisannya yang tebal dan kuat, karena sudah melalui proses pembakaran hingga 1000 derajat celcius. Meski demikian, permukaan lantai granit tetap halus dan mengkilap sehingga lantai granit dapat terlihat mewah. Tak hanya itu, lantai keramik granit juga memiliki banyak pilihan warna dan motif natural yang dapat mewujudkan impian Anda memiliki hunian dengan nuansa alami.
Granit Natural Granito
GranitoTM sebagai produsen keramik granit berkualitas menghadirkan banyak pilihan motif natural yang akan membuat tampilan hunian Anda semakin indah dan nyaman. Selain itu, Artile koleksi terbaru dari GranitoTM memiliki banyak pilihan warna yang terinspirasi dari unsur-unsur batu alam. Beberapa pilihan motif keramik granit natural dari Artile bisa Anda jadikan pilihan untuk hunian dengan nuanasa alami.
Pilihan Motif Granit Natural
Cosmo hadir dengan motif yang terinspirasi oleh batu travertine. Dengan pilihan warna yang netral, motif Cosmo sangat ideal untuk Anda yang ingin memiliki tampilan interior modern dan klasik. Motif Cosmo juga dapat digunakan di ruang manapun di hunian Anda.
Motif tile dari koleksi Forte terinspirasi dari keindahan batu granit alami dengan warna dasar cream, off white dan abu-abu. Koleksi Forte memiliki motif yang menyerupai dengan bercak batu granit. Forte akan membuat rumah Anda memiliki tampilan mewah yang mudah dikombinasikan dengan furnitur modern ataupun klasik.
Terrain memiliki motif natural yang terinspirasi dari batu alam. Dengan koleksi tile Terrain, Anda bisa memberikan tampilan kontemporer, industrail atau klasik di hunian Anda. Cukup paduakn dengan furniture rustic dan berikan sentuhan tanaman pada sudut-sudut rumah, Anda sudah bisa mendapatkan hunian yang menenangkan dan nyaman. Selain utnuk rumah, koleksi Terrain juga cocok lantai kantor atau public area.
Mirage memiliki motif dan warna-warna yang menyerupai batu alam. Dengan pilihan warna abu-abu yang bold, Mirage dapat memberikan kesan maskulin pada ruangan industrial Anda. Selain itu, Mirage juga dapat memberikan look Instagenic pada hunian Anda.
Maison terinspirasi dari serat-serat kayu pada pohon. Maison hadir dengan 5 pilihan warna: white birch wood, natural oak wood, brown pine wood, dark mahogany wood dan iron wood. Koleksi Maison bisa menjadi pilhan tepat untuk Anda yang menginginkan hunian dengan suasana alam yang kental.
Empire mengusung motif dari batu marmer yang mewah. Dengan 5 pilihan warna, Empire dapat memberikan tampilan mewah dan natural untuk hunian Anda.
Lunar dirancang dengan motif khas batu granit yang dapat membuat nuansa natural untuk hunian Anda. Dengan sentuhan modern natural, koleksi tile Lunar dapat diaplikasikan di berbagai ruangan, Indoor ataupun outdoor. Koleksi Lunar memiliki 4 pilhan warna : Helium, Terra, Zephyr dan Solar, yang dapat menjadi pilihan untuk hunian minimalis modern ataupun tampilan industrial Anda.
Dengan karakteristik yang unik, motif Element dapat memberikan suasana rustic atau industrial. Tidak hanya rustic, motif Element juga dapat dipadukan dengan desain ruangan bernuansa modern. Motif Element sangat cocok digunakan untuk area outdoor ataupun area indoor pada hunian Anda.
Palais memiliki motif yang menyerupai batuan marmer carara. Motif Palais bisa menjadi pilhan yang tepat jika Anda ingin menghadirkan kemewahan pada hunian Anda. Motif lantai granit Palais dapat juga Anda padukan dengan furniture bergaya modern. Palais sangat cocok diaplikasikan untuk area ruang tamu, ruang keluarga atau ruang makan dengan design open space.
Aksen dekorasi yang indah dan unik akan membuat ruangan terlihat jauh lebih menarik. Art Deco memiliki motif dan warna yang sangat menarik untuk Anda yang menyukai vibrant look. Anda bisa menggunakan motif Art Deco di seluruh ruangan untuk memberikan kesan boho atau etnik. Selain itu, Anda juga bisa mengkombinasikannya dengan motif granit klasik untuk kesan yang lebih elegan.