id
Select Country
Search Icon
close icon
ARCHIFYNOW > NEWS > Demi Bumi yang Lebih Baik Sandei dan Coulisse INK Jalankan Campaign Living Beauty

Demi Bumi yang Lebih Baik, Sandei dan Coulisse | INK Jalankan Campaign Living Beauty

BY
fb icon
wa icon
email icon

Salah satu permasalahan yang timbul akibat berkembang pesatnya pembangunan dan perekonomian adalah tingginya volume limbah serta percepatan perubahan iklim. Ironisnya, permasalahan tersebut sering kali tidak dirasakan oleh negara atau daerah yang secara langsung berkontribusi terhadap limbah dan perubahan iklim. Negara berkembang, daerah-daerah yang kesehariannya masih sangat dekat dengan alam malah juah lebih terdampak. Tidak jarang, mata pencaharian masyarakat di daerah terpencil yang sangat bergantung kepada alam juga terpengaruh dan bahkan terancam, begitu juga dengan kondisi lingkungan hidup mereka yang menjadi sangat tercemar.

Sebagai penyedia furnishing seperti blinds dan curtain, Sandei dan Coulisse | INK melihat pentingnya memperhatikan isu ini lebih lanjut, khususnya terkait isu limbah yang cukup banyak dihasilkan oleh perusahaan di bidang desain dan konstruksi. Sandei sendiri telah bekerja sama dengan Yayasan Widya Cahaya Nusantara (YWCaN) sejak tahun yang lalu untuk membantu suku Dayak Iban di Kalimatan mempertahankan budayanya melalui pemberdayaan dan bantuan pelestarian.

Demi Bumi yang Lebih Baik, Sandei dan Coulisse | INK Jalankan Campaign Living Beauty

Sejalan dengan kesadaran terhadap permasalahan limbah, Coulisse | INK meluncurkan produk blinds terbarunya yang menggunakan material upcycling botol PET tanpa berkompromi terhadap kualitas, fungsi, dan nilai estetis. Peluncuran produk Coulisse | INK di Indonesia menjadi momentum yang tepat pula, bersama dengan Sandei dan YWCaN, untuk menjalankan campaign Living Beauty.

Campaign ini dimulai dengan webinar pada 9 Desember 2020 lalu dan mengundang para desainer interior dan arsitek untuk meningkatkan kesadaran terhadap limbah desain dan konstruksi yang memiliki dampak buruk terhadap lingkungan. Living Beauty turut mengundang Tijmen Sissing dari Trashpacker, dan Chitra Subyakto dari Sejauh Mata Memandang untuk berbagi pandangan terhadap sampah dan limbah yang serta apa yang mereka lakukan untuk mengatasi masalah terkait.

Kegiatan awal ini juga menjadi kesempatan bagi Sandei untuk menyampaikan kerja samanya dengan sejumlah desainer di Indonesia, memanfaatkan sisa material fabric dari blinds dan menggubahnya menjadi objek yang bermanfaat dan bernilai. Kolaborasi Sandei dan lima desainer dari Indonesia ini nantinya akan dikembangkan menjadi produk dengan branding FÖLD yang akan diluncurkan pada Maret 2021.

Demi Bumi yang Lebih Baik, Sandei dan Coulisse | INK Jalankan Campaign Living Beauty

Bergerak dengan semangat upcycling dan desain, campaign Living Beauty oleh Sandei, Coulisse | INK, dan YWCaN adalah langkah kecil yang diharapkan dapat mendorong lebih banyak pihak untuk melihat desain dari sudut pandang yang lebih berkelanjutan.

fb icon
wa icon
email icon
Archifynow
blog platform
ArchifyNow is an online design media that focuses on bringing quality updates of architecture and interior design in Indonesia and Asia Pacific. ArchifyNow curates worthwhile design stories that is expected to enrich the practice of design professionals while introducing applicable design tips and ideas to the public.
More from archifynow
close icon