id
Select Country
Search Icon
close icon
ARCHIFYNOW > PROJECT > Apartemen di Siena oleh CMTarchitects

Apartemen di Siena oleh CMTarchitects

BY
fb icon
wa icon
email icon

Berlokasi di Monteriggioni, Siena, Italia, Apartemen ini memiliki keunikan tersendiri karena merupakan suatu proyek renovasi yang terletak di dalam bangunan yang dahulunya digunakan sebagai sekolah musik pada abad XIX, dipusat bersejarah Siena.

Apartemen

© Centrofotografico

Properti abad ke-19 milik kota, Palazzo, telah dibagi menjadi unit-unit apartemen dan dilelangkan. Pembagian unit apartemen sangat bagus yang memungkinkan untuk penggabungan yang menarik dan menjadi kekayaan tersendiri bagi proyek ini. Apartemen terletak di lantai pertama dan berkembang menjadi dua tingkat di sekitar halaman tengah. Salah satu tujuan utama proyek ini adalah untuk menekankan keberadaan dua tingkat dengan menempatkan galeri ditengah area ruang keluarga sebagai komunikasi visual untuk kedua lantai.

Apartemen

© Centrofotografico

Apartemen

© Centrofotografico

Pada lantai dasar apartemen ini terdapat ruang keluarga, ruang makan, dan dapur dengan dua kamar tidur dan kamar mandi. Sedangkan, dilantai atas terdapat sebuah galeri yang menuju ke loteng dengan pemandangan terhadap keseluruhan apartemen ini.

Apartemen

© Centrofotografico

Apartemen

© Centrofotografico

Apartemen

© Centrofotografico

Ruang keluarga di area pintu masuk, ruang galeri, dan area loteng tergabung dengan halaman tengah dimana jendela-jendela ruangan menghadap ke halaman tersebut. Area ini menjadi sumber cahaya sekunder untuk apartemen dan menciptakan visual yang menarik. Jendela apartemen di sisi selatan menghadap pusat bersejarah kota Siena dengan beberapa monumen pentingnya.

Apartemen

© Centrofotografico

Apartemen

© Centrofotografico

Proyek ini didasarkan pada dinding pusat bangunan yang melintas dari utara ke selatan dimana dinding berdiri mencapai atap dan dapat terlihat kuda-kuda atap yang sebelumnya tersembunyi di balik plafon selama sekitar 200 tahun. Pengerjaan pengapuran dilakukan pada bagian balok dan keramik teracotta. Seluruh dinding lainnya diplester berwarna putih.

Apartemen

© Centrofotografico

Dinding apartemen lainnya menggunakan plaster putih. Pada lantai bawah, material lantai terbuat dari resin bewarna abu-abu dan lantai kamar mandi serta penutupnya terbuat dari finishing yang sama. Sedangkan, pada lantai atas terbuat dari lantai parket kayu ek alami.

Apartemen

© Centrofotografico

Tangga internal yang menghubungkan dua lantai apartemen menggunakan material plat besi dilapisi wax alami dengan pegangan tangan terbuat dari metal mesh. Beberapa bagian dari apartemen terbuat dari langit-langit gantung dengan celah lateral untuk mengakomodasikan pencahayaan LED agar mendapatkan efek pencahayaan bias di dinding.

Apartemen

© Centrofotografico

Tiga lampu gantung industrial menghiasi langit-langit di area meja makan, sedangkan pada bagian pencahayaan lainnya menggunakan lampu LED baik untuk pencahayaan langsung dan tidak langsung. Furnitur apartermen sendiri menggunakan perabot lama yang diperbaharui dan sebagian didesain baru.

Sumber Foto: http://www.archdaily.com/

Apartemen di Siena oleh CMTarchitects

fb icon
wa icon
email icon
Archifynow
blog platform
ArchifyNow is an online design media that focuses on bringing quality updates of architecture and interior design in Indonesia and Asia Pacific. ArchifyNow curates worthwhile design stories that is expected to enrich the practice of design professionals while introducing applicable design tips and ideas to the public.
More from archifynow
close icon